Senin, 28 Januari 2013

Masker bengkuang? Ayo bikin sendiri...

Semua ini berawal dari satu spot kecoklatan dipipi. Ganggu banget rasanya!
Saya tahu spot kecoklatan ini bisa hilang dengan cara instant jika dilaser kedokter kulit atau klinik kecantikan.
Tapi sebelum kearah sana saya mau mencoba cara alami dahulu. Yaitu dengan masker bengkuang.
Selain bisa membuat kulit menjadi lebih bersih, menghilangkan flek kecoklatan ternyata masker yang satu ini bisa mendinginkan kulit dan membuatnya lebih lembut.
Dan membuatnya ternyata sangat mudah sekali.

Caranya :

  • Ambil bengkuang yang memiliki ukuran cukup besar. Bersihkan, kupas dan parut.
  • Peras hasil parutan dan diamkan didalam gelas atau mangkuk. biarkan mengendap.
  • Buang air perasan, sisakan endapan dari air perasan.Karena endapan itulah yang dijadikan masker.
  • Oleskan endapan keseluruh wajah kecuali area mata dan bibir. Bisa juga dioleskan sampai leher untuk mendapatkan hasil maksimal.
  • Biarkan 10 - 15 menit.
  • Bersihkan dan bilas wajah.
Masker yang satu ini hasilnya langsung terasa. Muka langsung terlihat lebih putih dan bersih. Gunakan rutin seminggu sekali atau seminggu 2 kali untuk hasil yang maksimal. 

 
 

Sabtu, 26 Januari 2013

Si merah cabe...

Disaat bumbu rumah tangga semakin mahal dipasar, saatnya kita sedikit 'menimbun' dirumah.
Salah satunya ya si cabe ini...
Inginnya sih beli cabe sebanyak mungkin dan disimpan sampai lama. Tapi sering sekali si cabe yg satu ini jadi membusuk dan terpaksa dibuang. Ternyata menyimpan cabe itu ada triknya.

Caranya :
  • Pilih dan belilah cabe yang masih segar dan masih ada batang yang melekat diujungnya. Sibatang ini berfungsi untuk membuat cabe tetap segar dan tidak cepat membusuk. Hindari membeli cabe yang basah.
  • Cuci bersih si cabe dan keringkan sambil diangin angin sehingga keringnya sempurna.
  • Cara lainnya adalah setelah si cabe itu kering taburi dengan garam. perbandingannya adalah 1 kg cabe : 2 sendok makan garam. Lalu simpan dalam wadah plastik yang kering dan tertutup.
  • Jika akan disimpan dikulkas, simpan cabe dalam keadaan utuh dan tidak dipotong potong terutama tetap menyimpan batang cabenya.
  • Simpan cabe dalam wadah plastik untuk hasil yang lebih baik didalam kulkas. 
Jika ada sisa cabe yang busuk dan kering jangan dibuang. Jadikan benih. Ambil pot kosong, isi dengan tanah gembur, taburi biji atau cabe busuk dan kering sebagai bibit. Tunggu sampai akhirnya mereka tumbuh menjadi pohon cabe yang lebih besar agar bisa dipindahkan ke tempat yang lebih luas.

Jadi, kalau cabe semakin membumbung tinggi kita masih punya stok dirumah, Gratis! Dari halaman sendiri tentunya. Gampang kan.

Selasa, 22 Januari 2013

Bersihin karpet? Gampang...

Dirumah saya punya karpet yang sudah lama. Selain warnanya sudah kusam juga terdapat banyak noda yang menempel. 
Akhirnya saya cari tahu melalui mbah gugel gimana sih cara bersihin karpet lama supaya kembali bersih.
Ternyata ada dan saya mau coba tips yang satu ini dan saya mau buat sendiri karena bahan kimia yang biasanya digunakan untuk membersihkan karpet karpet aromanya sangat kuat dan cukup keras ditangan.

Bahan pembersih yang digunakan :
Borak
Tepung jagung / Maizena
Baking Soda
buah lemon
Garam dapur

Caranya :
  1. Vakum / sikat karpet yang akan dibersihkan
  2. Buat campuran : dengan perbandingan 1 : 2 untuk borak dan maizena, Jika karpet anda berbau campurkan juga dengan baking soda. (Jadi perbandingannya 1: 2 :1 untuk borak : maizena : baking soda)
  3. Taburkan campuran tersebut diatas karpet yang sudah divakum atau disikat. Biarkan selama 1 jam. Campuran ini dapat menghilangkan bau, kotoran dan debu ringan yg nempel pada karpet. Setelah itu vakum karpet sampai bersih.
  4. Jika masih ada noda membandel yang masih menempel buatlah larutan lemon dan garam. peras 1 buah lemon dan campurkan dengan 1 sendok teh garam. Sebelum dioleskan pada noda karpet yang membandel cobalah untuk melakukannya ditempat yang tersembunyi terlebih dahulu. campuran ini efektif menghilangkan noda membandel di karpet yang berwarna terang.
  5. Gosok noda noda tersebut dengan cairan lemon dan garam lalu diamkan selama 15 menit.  Setelah itu gunakan handuk untuk menyeka bekasnya sampai sekering mungkin.

Peringatan
 

    
Boraks adalah racun jika tertelan dan mengiritasi mata. Jauhkan dari anak-anak. Jangan biarkan anak-anak atau hewan peliharaan di daerah saat Anda menggunakan boraks.

Minggu, 20 Januari 2013

Mengawetkan si Bawang....

Saat sembako semakin mahal, gak ada salahnya untuk membuat stock bumbu dirumah.Soalnya semakin banyak kita beli, harganya semakin murah dan bisa digunakan dalam jangka waktu yang lebih lama.

Contohnya bumbu masakan yang satu ini... Miss Bawang. Apapun namanya, mau bawang putih, merah dan bombay, tanpa bawang sepertinya masakan kurang nikmat!
Supaya si bawang ini tetap awet, yuk perhatikan cara menyimpannya.

Bawang iris
Biasanya biar memudahkan saat memasak, menyimpan bawang iris akan sangat membantu sekali. Agar si bawang iris ini tetap awet, cobalah untuk direndam dicairan minyak goreng, karena dapat menjaga si aroma dan warna dari bawang itu sendiri. Jadi tetap fresh saat digunakan. Apapun bawangnya.

Bawang merah
  • Jika ingin menyimpan bawang merah tanpa membuatnya menjadi busuk dan bertunas.
  • Pilih bawang yang benar benar baik dengan kulit yang masih utuh.
  •  Cobalah untuk menggantung bawang tersebut ditempat yang lebih tinggi. Karena akan membuat si bawang mendapatkan perputaran udara yang baik dan bawangpun akan terhindar dari pembusukan.
  • Simpan pada suhu kamar. 
  • Jangan mengupas kulitnya atau mencucinya jika belum akan digunakan.
Bawang putih
  • Untuk mengawetkan bawang putih agar tahan lama ternyata cukup mudah yaitu dengan menggantungnya dan jangan mengupas kulitnya. 
  • Hindari untuk menyimpan bawang putih yang sudah dikupas didalam kulkas, karena hanya akan menumpuk bakteri yang menempel di bawang putih tersebut.Kupas bawang jika benar benar akan digunakan saja.

Idealnya berapa sih perbandingan bawang merah dan bawang putih saat memasak? Rata rata dari artikel yang saya baca sih perbandingannya 2 : 1. Tidak perlu menggunakan banyak bawang putih karena aromanya yang sangat kuat menempel pada makanan.

Yak, kalau begitu sekarang saatnya memasak! Ayo masak!


Jumat, 18 Januari 2013

Makan dan bau mulut? pake gofress!!

Bau mulut?! Duh jangan ya! Mungkin hal ini terdengar sepele tapi memalukan jika sampai orang disekitar menahan nafas saat kita berbicara.
Tapi kadang bau mulut ini tidak dapat dihindari, apalagi jika berhubungan dengan makanan yang kita makan.
Tanpa sadar, saat makan siang atau ngemil, tubuh ini mengkonsumsi makanan makanan penyebab bau mulut.
Salah satu contoh makanan yang dapat mengakibatkan bau mulut :
a. Bawang merah dan bawang putih. Kalau bumbu yang satu ini memang sudah dikenal dengan aromanya yang kuat dan dapat melekat didalam rongga mulut dan pencernaan hampir seharian penuh.
b. Keju dan susu. Terutama untuk anda yang anti laktosa, hindari mengkonsumsi makanan yang mengandung protein laktosa yang satu ini.
c. Ikan
Ikan selain mengandung protein tinggi, ternyata bila bercampur dengan bakteri yang ada dirongga mulut bisa berubah menjadi senyawa sulfur yang dapat membuat mulut beraroma tidak enak.
d. Alkohol dan Kopi. Asam pada kopi dan Alkohol dapat membuat mulut kita  beraroma tidak sedap.
e. Makanan olahan (junkfood) dan gorengan. 

Banyak artikel menarik yang saya baca di
www.permentipis.com dan www.aquasolvesanaria.com

Salah satunya adalah dengan mengkonsumsi makanan makanan yang dapat menghilangkan bau mulut:
a. Makanan makanan yang  ber vitamin c dosis tinggi seperti apel, jeruk, dan berries.
b Dengan mengkonsumsi kacang kacangan seperti almond.
c, Banyak minum air putih. Karena air putih akan membuat mulut tetap lembab ,membersihkan mulut dari sisa sisa makanan dan baik untuk kesehatan tubuh.
d. Green tea. Minuman yang kaya akan anti oksidant ini juga mampu mehilangkan bakteri bakteri penyebab bau mulut.

Tapiiiiii tetap buat saya paling mudah adalah dengan selalu menyediakan GOFRESS. 
Permen tipis yang satu ini sudah terbukti menghilangkan bau mulut dengan cepat dan menjaga mulut tetap segar dalam waktu lama. Selalu sediakan gofress didalam tas,karena siapa tahu anda membutuhkannya setelah menikmati makanan makanan nikmat penuh bumbu yang menyebabkan bau mulut.


Senin, 14 Januari 2013

Sumur resapan...

Menurut pemberitaan hari ini, Jakarta akan banjir sore hari nanti karena luapan dari sungai ciliwung.
Ayoooo, cepat bikin sumur resapan! Sebelum air banjir setinggi atap rumah tp diddalam tanah malah gak ada cadangan air.

Mari kita copy dari artikel yang diposting dari website kementrian lingkungan soal standar sumur resapan yang seharusnya.
Bagaimana sebaiknya Sumur Resapan di Pekarangan Rumah Kita Dibuat? Satandar Nasional Indonesia (SNI) tentang Tata Cara Perencanaan Sumur Resapan Air Hujan untuk Lahan Pekarangan, menetapkan beberapa persyaratan umum yang harus dipenuhi sebuah sumur resapan yaitu :
  1. Sumur resapan harus berada pada lahan yang datar, tidak pada tanah berlereng, curam atau labil.
  2. Sumur resapan harus dijauhklan dari tempat penimbunan sampah, jauh dari septic tank (minimum lima meter diukur dari tepi), dan berjarak minimum satu meter dari fondasi bangunan.
  3. Penggalian sumur resapan bisa sampai tanah berpasir atau maksimal dua meter di bawah permukaan air tanah. Kedalaman muka air (water table) tanah minimum 1,50 meter pada musim hujan.
  4. Struktur tanah harus mempunyai permeabilitas tanah (kemampuan tanah menyerap air) lebih besar atau sama dengan 2,0 cm per jam (artinya, genagan air setinggi 2 cm akan teresap habis dalam 1 jam), dengan tiga klasifikasi, yaitu :
  • Permeabilitas sedang, yaitu 2,0-3,6 cm per jam.
  • Permeabilitas tanah agak cepat (pasir halus), yaitu 3,6-36 cm per jam.
  • Permeabilitas tanah cepat (pasir kasar), yaitu lebih besar dari 36 cm per jam.

Spesifikasi Sumur Resapan
Sumur resapan dapat dibuat oleh tukang pembuat sumur gali berpengalaman dengan memperhatikan persyaratan teknis tersebut dan spesifikasi sebagai berikut :
1. Penutup Sumur
Untuk penutup sumur dapat dipilih beragam bahan diantaranya :
  • Pelat beton bertulang tebal 10 cm dicampur dengan satu bagian semen, dua bagian pasir, dan tiga bagian kerikil.
  • Pelat beton tidak bertulang tebal 10 cm dengan campuran perbandingan yang sama, berbentuk cubung dan tidak di beri beban di atasnya atau,
  • Ferocement (setebal 10 cm).
2. Dinding sumur bagian atas dan bawah
Untuk dinding sumur dapat digunakan bis beton. Dinding sumur bagian atas dapat menggunakan batu bata merah, batako, campuran satu bagian semen, empat bagian pasir, diplester dan di aci semen.
3. Pengisi Sumur
Pengisi sumur dapat berupa batu pecah ukuran 10-20 cm, pecahan bata merah ukuran 5-10 cm, ijuk, serta arang. Pecahan batu tersebut disusun berongga.
4. Saluran air hujan
Dapat digunakan pipa PVC berdiameter 110 mm, pipa beton berdiameter 200 mm, dan pipa beton setengah lingkaran berdiameter 200 mm.
Satu hal yang penting, setelah sumur resapan dibuat, jangan lupakan perawatannya. Cukup dengan memeriksa sumur resapan setiap menjelang musim hujan atau, paling tidak, tiga tahun sekali.
Nah, sederhana bukan? Dengan membuat sumur resapan di pekarangan masing-masing, kita bias mencegah banjir sekaligus ,enjaga cadangan air.
 
Dan mumpung banjir itu belum datang, ayoo segera kita buat dengan apa yg ada, yang penting ada lubang yg cukup dalam untuk membuat air bisa mengalir kedalam tanah. Ingat jangan cuma 1 TP YG BUANYAAKKK!!!

 

Banana?

Ternyata Pisang juga bisa dijadikan salah satu masker untuk kecantikan. Karena buah yang kaya akan zat besi, magnesium dan potassium ini juga ternyata bisa dijadikan masker anti aging karena vitamin A,B dan E yang terkandung didalamnya. Belum lagi buah yang satu ini enak dimakan setiap saat dan tak mengenal waktu.

Ambillah pisang lalu hancurkan sampai menjadi kental. Jika terlalu kental, boleh tambahkan 2 sendok air dan jangan lupa tambahkan pula 2 sendok makan madu. Oleskan keseluruh permukaan wajah yang sudah bersih dan kering. biarkan selama 10 sampai dengan 20 menit. Lalu bilas hingga bersih dengan air hangat. Dan kulit pun terasa lebih lembut, bersih dan segar.

Madu juga bisa digantikan dengan 1/4 cangkir youghurt plain. Selamat mencoba!